bendera

Sabtu, 20 April 2024    03:28 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

HEADLINE
 


Kemensos Kebut Vaksinasi Covid Penyandang Disabilitas


Kresno,    03 Agustus 2021,    23:23 WIB

Kemensos Kebut Vaksinasi Covid Penyandang Disabilitas
Menteri Sosial, Tri Rismaharini saat memimpin rapat virtual

Jakarta-mediaindonesianews.com: Tingkat sebaran kasus Covid-19 yang terjadi beberapa waktu terakhir ini, membuat Kementerian Sosial melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan percepatan vaksinasi Covid-19 bagi penyandang disabilitas. Diantaranya dengan melakukan pendataan hingga pendampingan penyandang disabilitas.


Menteri Sosial Tri Rismaharini menegaskan bahwa, penyandang disabilitas merupakan salah satu kelompok rentan yang sangat perlu diperhatikan, vaksinasi bagi mereka harus jadi prioritas.

“Ini juga merupakan wujud jaminan negara atas hak kesehatan bagi penyandang disabilitas sesuai UU No.8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas,” kata Risma dalam konferensi pers virtual tentang Vaksinasi Penyandang Disabilitas di Jawa dan Bali, Senin (2/8).

Kemensos sendiri menyediakan data penyandang disabilitas dari Balai, Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Penyandang Disabilitas, serta Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) sebagai target vaksinasi. Risma mengatakan, dirinya telah meminta seluruh kepala daerah untuk membantu akses pelaksanaan vaksinasi kepada penyandang disabilitas, termasuk melalui Dinas Sosial di provinsi Jawa dan Bali.


Dari koordinasi Kementerian Sosial dengan Kementerian Kesehatan dan Dinas Sosial di Jawa-Bali, telah terhimpun data sebanyak 112.471 orang yang terdiri dari 106.357 orang data dari Dinas Sosial dan 6.114 orang data dari Dinas Kesehatan.

Selain itu, lanjut Risma, Kementerian Sosial melalui Balai Kementerian Sosial di seluruh Indonesia juga menyediakan tempat pelaksanaan vaksinasi, lengkap dengan layanan pendampingan bagi penyandang disabilitas, mulai dari penjemputan hingga pemulangan.

Menurut Risma, awalnya penyandang disabilitas tidak termasuk dalam skema prioritas vaksinasi Covid-19, sehingga Kemensos pun kemudian bergerak cepat mengirimkan surat kepada Menteri Kesehatan.

“Alhamdulillah langsung direspon dengan adanya vaksinasi bagi penyandang disabilitas di Jakarta melalui Surat Edaran No. HK.02.01/MENKES/598/2021 tentang Percepatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Bagi Masyarakat Lanjut Usia, Penyandang Disabilitas serta Pendidik dan Tenaga Kependidikan,” pungkasnya.


banner
NASIONAL
img
Jumat, 19 April 2024
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan dan TNI AU
img
Jumat, 19 April 2024
Belu - Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI) Fakultas Vokasi Logistik Militer (FVLM)  Belu melakukan silahturahmi dan kerjasama dan untuk perkuat sinergi dengan Dinas Perhutanan Atambua.  Untuk menyambung silaturahmi dan
img
Jumat, 19 April 2024
Afrika - Perbantuan dukungan alat berat zeni yang dimiliki oleh Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Car pada proses maintenance Hellicopter kontingen Pakistan Aviation di di FACA Military Base,
img
Kamis, 18 April 2024
Jakarta, mediaindonesianews.com  --- Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla. memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI yang turut disaksikan oleh jajaran
img
Kamis, 18 April 2024
Jakarta - Ketua Umum (Ketum) Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI (IKKT) Pragati Wira Anggini (PWA) Ny. Evi Agus Subiyanto memimpin acara penyerahan tugas dan tanggung jawab Jabatan Ketua IKKT PWA Cabang
img
Kamis, 18 April 2024
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima Audiensi Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro yang didampingi Komisioner/Koordinator Bidang Penegakan HAM Uli Parulian Sihombing, Komisioner Pendidikan dan Penyuluhan Putu

MEDIA INDONESIA NEWS