bendera

Rabu, 02 Juli 2025    00:23 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

FOKUS
 


Pers Berkualitas Jadi Peredam dan Penghangat Gelaran Pilkada Serentak


dee maz,    07 Februari 2020,    16:23 WIB

Pers Berkualitas Jadi Peredam dan Penghangat Gelaran Pilkada Serentak

Banjarmasin - MINews : Ketua Dewan Pers  Mohammad Nuh mengharapkan Pers Indonesia bisa menjadi peredam dan penghangat Pilkada serentak pada tahun 2020 ini.


Peran itu merupakan karakteristik Pers berkualitas yang menjadi agen penyampaian informasi serta wadah adu gagasan dari setiap calon kepala daerah untuk disampaikan kepada masyarakat.

"Sebaiknya pers tidak memberikan informasi yang men-downgrade calon kepala daerah atau menjelek-jelekan yang bukan didukungnya. Kalau itu terjadi akan terjadi potensi perpecahan di masyarakat dan menimbulkan keretakan sosial," kata Nuh dalam Seminar Media Berkualitas untuk Pilkada Damai, di Banjarmasin, Jumat (7/2/2020).

Dalam rangkaian Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2020 itu, Ketua Dewan Pers menyebut kualitas pers akan ditunjukkan dengan keseimbangan dalam menjalankan peran sebagai penghangat dan memberikan rasa adem kegiatan sosial politik.


"Tidak bagus juga jika kegiatan Pilkada berlangsung adem ayem. Pers harus bisa menghangatkan suasana supaya menimbulkan keterlibatan masyarakat secara aktif. Tapi di sisi lain juga harus bisa memberikan rasa adem pada masyarakat bukan memanas-manasi situasi yang bisa menimbulkan perpecahan," tambahnya.

Dalam konteks sosial politik, menurut M. Nuh, Pilkada merupakan proses seleksi politik mendapatkan pemimpin terbaik oleh karena itu harus bisa dicari sosok ideal dari setiap daerah untuk memimpin ke depan. 

Oleh karena itu, Ketua Dewan Pers meminta pers memelihara sikap independensinya, ditengah godaan partisanship di Pilkada. 

"Prinsip-prinsip independensi yang berkualitas dan objektivitas itu adalah roh dan kekuatan dari jurnalistik," jelasnya.

Pada 23 September 2020 mendatang Pilkada Serentak akan berlangsung di 9 provinsi. Terdapat 9 daerah yang melakukan pemilihan gubernur, 224 pemilihan bupati, dan 37 pemilihan walikota.


banner
NASIONAL
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan
img
Selasa, 01 Juli 2025
Denpasar-Mediaindonesianews.com: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali, Majelis Desa Adat (MDA) Provinsi Bali, DPRD Provinsi Bali, dan DPD RI menandatangani komitmen bersama implementasi Bale Kertha Adhyaksa
img
Senin, 30 Juni 2025
Hawai - Delegasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama United States Indo-Pacific Command (USINDOPACOM) melaksanakan kegiatan Public Affairs Officer Subject Matter Expert Exchange (PAO SMEE) 2025 yang berlangsung pada 22

MEDIA INDONESIA NEWS