bendera

Rabu, 02 Juli 2025    02:53 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

FOKUS
 


Ancaman Kedaulatan Libatkan Seluruh Sumber Daya Pertahanan Termasuk Komcad


dee maz,    21 Februari 2020,    16:34 WIB

Ancaman Kedaulatan Libatkan Seluruh Sumber Daya Pertahanan Termasuk Komcad

Jakarta – MINews : Ancaman terhadap kedaulatan negara, keutuhan wilayah dan keselamatan bangsa adalah riil atau nyata yang dikenal dengan lingkungan strategis dalam militer.


Ancaman tersebut dalam UU No. 3/2002 disebutkan bahwa ancaman terdiri dari ancaman militer dan nonmiliter. Untuk itu diperlukan strategi pertahanan yang melibatkan seluruh sumber daya pertahanan atau sumber daya nasional yang dikomandoi oleh pemerintah.

Dalam pertahanan militer sebagai garda terdepan adalah komponen utama atau TNI dengan membawahi komponen-komponen lainnya seperti komponen cadangan (komcad) dan komponen pendukung (komduk).

Yang menjadi ruh atau dasar dari itu semua adalah bela negara. Hal itu dikatakan Dirjen Pothan Kemhan Bondan Tiara Sofyan saat bertemu dengan awak media di kantor Kemhan Jakarta, Kamis (20/2).


Diskusi yang mengangkat, “Sistem Pertahanan Rakyat Semesta: Filosofi dan Praktik” juga dihadiri Staf Khusus Menhan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar Lembaga Dahnil Anzar Simanjuntak serta Karo Humas Brigjen TNI Totok Sugiharto.

Saat melakukan diskusi dengan awak media, Dirjen Pothan menjelaskan lebih jauh tentang komcad yang didasari atas semangat bela negara.

Lebih lanjut Dirjen Pothan mengatakan bahwa akar dari itu semua adalah bela negara yang tatarannya lebih kepada sikap dan prilaku atau tataran nonfisik.

Keikutsertaan warga negara dalam usaha bela negara bisa melalui Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) yang dapat dilakukan pendidikan kewarganegaraan, latihan dasar militer (latsarmil), sebagai TNI dan pengabdian sesuai profesi.

“Program PKBN ini tidak boleh berhenti sampai disini, never ending process. Kita harus memberikan konter narasi terhadap hal-hal yang tidak baik yang dihembuskan oleh orang lain,” ujar Profesor yang juga dosen UI.

Lebih jauh Dirjen Pothan menjelaskan, perekrutan warga sipil dalam komcad mengacu pada UU PSDN untuk Pertahanan Negara.

Komcad disiapkan untuk dikerahkan melalui mobilisasi guna memperbesar, memperkuat kekuatan dan kemampuan komponen utama dalam menghadapi ancaman militer.

Program komcad yang melibatkan masyarakat sipil dalam pertahanan negara bukan upaya negara menggelar wajib militer namun lebih kepada mobilisasi sewaktu-waktu jika negara dalam keadaan bahaya yang dinyatakan oleh Presdien dengan persetujuan DPR RI.

Peraturan Pemerintah (PP) tentang pembukaan perekrutan komcad masih dalam proses pembahasan akhir di Sekretariat Negara. Diharapkan PP Komcad dapat segera direalisasikan dan disosialisasikan pada tahun ini juga.


banner
NASIONAL
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan
img
Selasa, 01 Juli 2025
Denpasar-Mediaindonesianews.com: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali, Majelis Desa Adat (MDA) Provinsi Bali, DPRD Provinsi Bali, dan DPD RI menandatangani komitmen bersama implementasi Bale Kertha Adhyaksa
img
Senin, 30 Juni 2025
Hawai - Delegasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama United States Indo-Pacific Command (USINDOPACOM) melaksanakan kegiatan Public Affairs Officer Subject Matter Expert Exchange (PAO SMEE) 2025 yang berlangsung pada 22

MEDIA INDONESIA NEWS