bendera

Rabu, 02 Juli 2025    19:36 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

FOKUS
 


Prajurit Satsel Koarmada II Gelar Latihan Deteksi Sonar


Tim Red,    28 Januari 2021,    07:52 WIB

Prajurit Satsel Koarmada II Gelar Latihan Deteksi Sonar
Prajurit Satsel Koarmada II Gelar Latihan Deteksi Sonar

Surabaya-mediaindonesianews.com: Guna mempertahankan dan meningkatkan profesionalisme prajurit, Satuan Kapal Selam (Satsel) Koarmada II menggelar Latihan Deteksi dan Klasifikasi Kontak Sonar yang dibuka oleh Komandan Satuan Kapal Selam (Dansatsel) Koarmada II Kolonel Laut (P) M. Iwan Kusumah, S.E bertempat di Submarine Sonar Simulator (SSS) dan Submarine Command Team Trainer Kolat Koarmada II, Rabu (27/1).


Prajurit Satsel Koarmada II Gelar Latihan Deteksi Sonar

“Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalisme personel perwira korps Pelaut dan Juru Sonar unsur-unsur Satsel Koarmada II, dalam melaksanakan prosedur pendeteksian dan pengklasifikasian kontak sonar.” Ujar Kolonel Iwan menjelaskan,

Lebih lanjut, Kolonel Iwan menekankan pentingnya peran Juru Sonar di kapal selam baik dalam aspek navigasi maupun taktis.

“Adapun materi yang dikembangkan dalam latihan ini adalah penyegaran tentang pola perambatan / propagasi suara di bawah laut, pengaruh faktor lingkungan (environmental factor), jenis-jenis kontak kapal permukaan, analisa perkiraan kecepatan berdasarkan perkiraan putaran propeller (turn count analyisis), analisa DEMON (Detection on Envelope Modulation on Noise) dan LOFAR (Low Frequency Analysis and Ranging)”, jelasnya.


Prajurit Satsel Koarmada II Gelar Latihan Deteksi Sonar

Pelaksanaan latihan yang rencananya akan dilaksanakan selama 4 (empat) hari, merupakan tindak lanjut dari Program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) TNI AL yang unggul. Acara pembukaan latihan berjalan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat guna memutus mata rantai penularan Covid-19 sesuai penekanan Pangkoarmada II Laksda TNI I N.G. Sudihartawan.


banner
NASIONAL
img
Rabu, 02 Juli 2025
Jakarta - "Ini merupakan momen penting dalam sejarah  panjang perjalanan diplomasi militer dan kerja  sama internasional yang dilaksanakan TNI" Ucap Komandan Komando Pasukan Khusus (DanKoopssus) TNI Brigjen TNI Yudha
img
Rabu, 02 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama beberapa Pejabat Negara  mendampingi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meninjau latihan parade defile gabungan yang bertempat di skuadron 45 Halim
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan

MEDIA INDONESIA NEWS