bendera

Rabu, 02 Juli 2025    02:52 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

OPINI
 


Airlangga Hartarto Terpilih Lagi Menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar


di maz,    05 Desember 2019,    10:00 WIB

 Airlangga Hartarto Terpilih Lagi Menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar

Jakarta – MediaIndonesiaNews : Airlangga Hartarto terpilih kembali menjadi Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar periode 2019-2024.


Airlangga menjadi satu-satunya kandidat yang ditetapkan menjadi calon ketua umum, dan mendapatkan dukungan penuh dari 34 DPD serta organisasi sayap seperti Kosgoro 1957, MKGR, APMI, AMPG.

Setelah ditetapkan menjadi calon tunggal, pimpinan sidang Munas, Aziz Syamsuddin, meminta persetujuan peserta Munas untuk langsung menetapkan Airlangga sebagai Ketum Golkar.

Keputusan tentang pengesahan Airlangga sebagai calon dibacakan oleh Sekretaris pimpinan sidang, Sarmudji.


Sarmudji di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Rabu (4/12/2019) mengatakan “Pertama, mengesahkan saudara Airlangga Hartarto sebagai calon tunggal Ketua Umum Partai Golkar masa bakti 2019-2024”.

Setelah itu, Aziz meminta persetujuan peserta agar penetapan Airlangga juga dilaksanakan malam ini. Sebab sebelumnya, pemilihan ketum direncanakan dilakukan pada Kamis (5/12) malam.

“Karena ini dalam suasana sejuk, tidak ada calon lain. Sepakatkah dalam forum ini untuk dipersingkat, dan kami tetapkan [Airlangga] sebagai ketum periodesasi 2019-2024?” tanya Aziz. Setuju,” sahut peserta Munas.

Airlangga nantinya, akan diberikan kewenangan membentuk kepengurusan DPP Partai Golkar periode 2019-2024 sebagai formatur tunggal.

“Ketua Umum kita beri kesempatan menyusun kepengurusan selambat-lambatnya 60 hari,” kata Aziz.

Tepuk tangan membahana setelah Airlangga ditetapkan sebagai ketum terpilih. Airlangga berdiri dari kursinya dan melambaikan tangan.


banner
NASIONAL
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan
img
Selasa, 01 Juli 2025
Denpasar-Mediaindonesianews.com: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali, Majelis Desa Adat (MDA) Provinsi Bali, DPRD Provinsi Bali, dan DPD RI menandatangani komitmen bersama implementasi Bale Kertha Adhyaksa
img
Senin, 30 Juni 2025
Hawai - Delegasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama United States Indo-Pacific Command (USINDOPACOM) melaksanakan kegiatan Public Affairs Officer Subject Matter Expert Exchange (PAO SMEE) 2025 yang berlangsung pada 22

MEDIA INDONESIA NEWS