bendera

Rabu, 02 Juli 2025    03:27 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

OPINI
 


Advokat Profesi Terhormat


rfs-ips,    20 April 2022,    10:06 WIB

Advokat Profesi Terhormat
Adv. Kamaruddin Simanjuntak, SH.

Oleh : Adv. Kamaruddin Simanjuntak, SH.


Jakarta-Mediaindonesianews.com: Beberapa waktu belakangan ini, Profesi Advokat dan Organisasi Advokat semakin ramai diperbincangkan diberbagai media cetak dan elektronik, khususnya akibat adanya kegaduhan dikalangan Rekan - rekan Advokat Senior

Advokat adalah orang yang berprofesi memberi jasa hukum, baik di dalam maupun di luar pengadilan yang memenuhi persyaratan berdasarkan ketentuan Undang-Undang Nomor 18 tahun 2003 tentang Advokat.

Advokat memberikan Jasa Hukum yaitu: jasa yang diberikan Advokat berupa memberikan konsultasi hukum, bantuan hukum, menjalankan kuasa, mewakili, mendampingi, membela, dan melakukan tindakan hukum lain untuk kepentingan hukum klien.


Klien menurut UU RI No. 18 tahun 2003 tentang Advokat adalah orang, badan hukum, atau lembaga lain yang menerima jasa hukum dari Advokat

Sejatinya, Advokat adalah sebagai profesi terhormat Officium Nobile, yang didalam menjalankan profesinya, berada dibawah perlindungan hukum, Khususnya perlindungan berdasarkan ketentuan hukum pasal 16 UU RI No. 18 Tahun 2003 tentang Advokat yaitu: Hak Imunitas Advokat

Pasal 16: Advokat tidak dapat dituntut baik secara perdata maupun pidana  dalam menjalankan tugas profesinya dengan iktikad baik untuk kepentingan pembelaan Klien dalam sidang pengadilan. Selain dilindungi oleh undang-undang RI, Advokat memiliki kewajiban untuk  patuh dan tunduk pada Kode Etik Advokat, memiliki kebebasan yang didasarkan kepada kehormatan dan kepribadian Advokat yang berpegang teguh kepada Kemandirian, Kejujuran, Kerahasiaan dan Keterbukaan.

Hubungan antara teman sejawat / rekan Advokat harus dilandasi  oleh sikap saling menghormati, saling menghargai dan saling mempercayai dalam nuansa damai. Advokat jika membicarakan teman sejawat atau jika berhadapan satu sama lain didalam sidang pengadilan maupun diluar sidang, hendaknya  menggunakan kalimat atau  kata-kata yang  sopan,  baik secara lisan maupun tertulis dan ketika menyapa sejawat hendaknya menggunakan sapaan Rekan Advokat.

Untuk itu, mari kita jaga dan kita rawat kehormatan kita sebagai sejawat Advokat,  agar Advokat sebagai Profesi yang mulia Officium Nobile tetap memiliki kehormatan ditengah Masyarakat, Bangsa dan Negara RI.

#BravoAdvokat.

 

Penulis: Pendiri Firma Hukum "Victoria"

Ketua Umum PDRIS


banner
NASIONAL
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan
img
Selasa, 01 Juli 2025
Denpasar-Mediaindonesianews.com: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali, Majelis Desa Adat (MDA) Provinsi Bali, DPRD Provinsi Bali, dan DPD RI menandatangani komitmen bersama implementasi Bale Kertha Adhyaksa
img
Senin, 30 Juni 2025
Hawai - Delegasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama United States Indo-Pacific Command (USINDOPACOM) melaksanakan kegiatan Public Affairs Officer Subject Matter Expert Exchange (PAO SMEE) 2025 yang berlangsung pada 22

MEDIA INDONESIA NEWS