bendera

Rabu, 02 Juli 2025    19:02 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

POLITIK
 


Partai Golkar Gelar Jalan Sehat Serentak dan Konsolidasi Kekuatan Untuk Pemilu 2024


rfd-ips,    16 Oktober 2022,    12:54 WIB

Partai Golkar Gelar Jalan Sehat Serentak dan Konsolidasi Kekuatan Untuk Pemilu 2024
Partai Golkar Gelar Jalan Sehat Serentak dan Konsolidasi Kekuatan Untuk Pemilu 2024

Jakarta-Mediaindonesianews.com: Jalan sehat serentak akan digelar dalam rangka HUT ke-58 Partai Golkar. Kegiatan ini berlangsung di seluruh wilayah Indonesia. Jalan sehat ini juga merupakan bagian dari konsolidasi kekuatan partai dalam menyosong Pemilu 2024.


“Partai Golkar membuat beberapa rangkaian acara, pertama jalan sehat serentak,” ujar Ketua Penyelenggara Acara HUT ke-58 Golkar, Maman Abdurrahman dalam konferensi pers di kantor DPP Golkar, Jakarta, Jum'at (14/10).

Maman mengatakan jalan sehat serentak ini akan digelar pada 16 Oktober 2022. Golkar, kata dia, menargetkan jalan tersebut mendapatkan rekor MURI, sebagai jalan sehat dengan peserta terbanyak di Indonesia.

“Sampai hari ini kurang lebih yang sudah mempersiapkan diri untuk jalan sehat untuk dua hari ke depan, kurang lebih 400-an titik di seluruh Indonesia,” ungkapnya.


Selain itu, Golkar juga akan menyelenggarakan kegiatan lainnya dalam rangka HUT ke-58, seperti ziarah ke makam tokoh senior Golkar di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta.

Lalu, diadakan juga acara tasyakuran dan konsolidasi Nasional yang akan dihadiri oleh seluruh pengurus Golkar dari tingkat Pusat hingga Daerah pada 20 Oktober 2022.

“Terakhir festival kuning (acara) puncak 21 Oktober (2022), yaitu jam 7 malam, tetapi acara sudah dimulai sejak pukul 3 sore,” ucap Maman.

Sementara itu, Ketua Steering Committee Perayaan HUT ke-58 Golkar, Tubagus Ace Hasan Syadzily menegaskan, bahwa jalan sehat yang dilakukan serentak ini, merupakan upaya konsolidasi kekuatan menjelang Pemilu 2024.

“Tentu Partai Golkar harus mempersiapkan infrastruktur dengan cara mengonsolidasikan semua kekuatan kita, Pusat, Provinsi, Kabupaten, Kota, dengan melaksanakan acara gerak jalan atau jalan sehat yang dilaksanakan secara serentak,” tuturnya.

Selanjutnya Ace mengatakan, bahwa acara jalan sehat itu diikuti oleh seluruh pengurus serta kader Golkar yang ada di seluruh Indonesia. Rata-rata diikuti lebih dari 300.000 peserta pada setiap kabupaten/kota, jelasnya.

“Hampir sebagian besar seluruh pelosok di Indonesia ini sudah memiliki kekuatan pasukan dalam Partai Golkar. Oleh karena itu, kami meyakini bahwa kami optimis dalam Pemilu 2024 kami akan menang,” kata Ace.

Diketahui, perayaan HUT ke-58 Partai Golkar Tahun 2022 ini, mengangkat tema “Golkar Menang, Rakyat Sejahtera”. Rangkaian HUT Golkar ini dimulai pada 16 Oktober 2022 sampai 21 Oktober 2022. Acara puncak diselenggarakan di JIExpo pada 21 Oktober 2022. (JP)


banner
NASIONAL
img
Rabu, 02 Juli 2025
Jakarta - "Ini merupakan momen penting dalam sejarah  panjang perjalanan diplomasi militer dan kerja  sama internasional yang dilaksanakan TNI" Ucap Komandan Komando Pasukan Khusus (DanKoopssus) TNI Brigjen TNI Yudha
img
Rabu, 02 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama beberapa Pejabat Negara  mendampingi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meninjau latihan parade defile gabungan yang bertempat di skuadron 45 Halim
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).   Dengan mengangkat tema
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Kristomei Sianturi mewakili Panglima TNI menghadiri acara Gala Literasi Nusantara yang diselenggarakan dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-60 Harian Kompas, bertempat
img
Selasa, 01 Juli 2025
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Upacara Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang mengusung tema "Polri untuk Masyarakat", bertempat di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa (1/7/2025).
img
Selasa, 01 Juli 2025
Toray  – Satgas Yonif 312/Kala Hitam Pos Toray terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah perbatasan. Dipimpin oleh Letda Inf Dudi Hidayat, sebanyak 6 personel melaksanakan kegiatan

MEDIA INDONESIA NEWS