bendera

Sabtu, 20 April 2024    14:10 WIB
MEDIA INDONESIA NEWS

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa

HUKUM DAN KRIMINAL
 


Gadaikan Kantor Desa, Kades Mekarwangi Ditahan


TB/ips,    26 November 2022,    21:31 WIB

Gadaikan Kantor Desa, Kades Mekarwangi Ditahan
Kejari Kabupaten Bandung saat menggiring tersangka YS ke lapas narkotika kelas IIA Jelekong, Bandung

Kab. Bandung-mediaindonesianews.com: Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung melakukan penahanan terhadap YS mantan Kepala Desa Mekarwangi, Lembang, Bandung Barat di Lapas Narkotika Klas IIA Jelekong, Bandung, Jawa Barat.


YS diduga bersalah melakukan Tindak Pidana Korupsi penyalahgunaan wewenang terhadap Pengelolaan Aset Desa saat menjabat Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

“Tersangka YS ditahan di Lapas Narkotika Klas IIA Jelekong, Bandung, Jawa Barat, selama 20 hari kedepan, terhitung tanggal 24 November - 13 Desember 2022,” kata Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, Sugeng Sumarno, Kamis (24/11).

Aksi YS yang menjabat Kepala Desa sejak tahun 2019 berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bandung Barat Nomor: 141.1/KEP.02-DPMD/2019 tanggal 27 Desember 2019 tentang Penetapan Pengangkatan Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, periode 2019-2025. karena telah menggadaikan sertifikat tanah milik Desa Mekarwangi yang diatas berdiri kantor desa Mekarwangi senilai Rp 200 Juta untuk kepentingan pribadi.


“pada tanggal 7 Mei 2021 YS menggadaian sertifikat tanah milik Desa Mekarwangi yang diatas berdiri kantor desa Mekarwangi yaitu Sertifikat Nomor 1324 berada di blok Sindang waras atas nama Edi Permadi, CS dengan luas 2.500 M2 dengan saudara Christ Firman, dengan jatuh tempo hingga bulan Desember 2021” ujar Sugeng.

Seperti diketahui, tanah desa dimaksud merupakan tanah hibah dari Ahli Waris R.H. Maman Abdul Rahman yang diserahkan oleh Saudara Edi Permadi (selaku kuasa waris) kepada pemerintah Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung pada tanggal 08 Februari 2012.

Kemudian dibuat surat Pernyataan dari ahli waris (Edi Permadi) kepada Kepala Desa mekarwangi yang ditandatangani oleh ahli waris dan Kepala Desa Mekarwangi, yang pada saat ini digunakan dan telah berdiri kantor Desa Mekarwangi dan telah terdaftar menjadi daftar inventaris Desa.

Berdasarkan Perhitungan dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bandung Barat Harga nilai pasaran tanah tersebut kisaran Rp 2 juta per meter.

Atas perbuatannya YS disangkakan pasal 2 ayat (1) Jo Pasal 18 ayat (1) Undang-undang No. 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dan ditambah dengan Undang-undang No 20 tahun 2001 tentang perubahan atas Undang-undang No. 31 Tahun 1999. Subsidair pasal 3 Jo Pasal 18 ayat (1) Undang-undang No. 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dan ditambah dengan Undang-undang No 20 tahun 2001 tentang perubahan atas Undang-undang No. 31 Tahun 1999, tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

Sementara itu Ketua Umum Assosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI), Arifin Abdul Majid menyayangkan aksi Kepala Desa tersebut yang hanya mementingkan kebutuhan pribadinya.

"kami mengharapkan ada pendidikan atau semacam sertifikasi bagi calon kepala desa sebelum menjabat, hal ini guna memberikan wawasan kebangsaan dan menghindari sifat koruptif" ujarnya.***


banner
NASIONAL
img
Sabtu, 20 April 2024
Papua - Pasukan TNI dari Koops Habema berhasil melumpuhkan dan menyita barang bukti milik OPM di Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat (19/4/2024).   Organisasi Papua Merdeka (OPM), khususnya Kodap III/Ndugama pimpinan
img
Jumat, 19 April 2024
Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan dan TNI AU
img
Jumat, 19 April 2024
Belu - Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI) Fakultas Vokasi Logistik Militer (FVLM)  Belu melakukan silahturahmi dan kerjasama dan untuk perkuat sinergi dengan Dinas Perhutanan Atambua.  Untuk menyambung silaturahmi dan
img
Jumat, 19 April 2024
Afrika - Perbantuan dukungan alat berat zeni yang dimiliki oleh Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca Car pada proses maintenance Hellicopter kontingen Pakistan Aviation di di FACA Military Base,
img
Kamis, 18 April 2024
Jakarta, mediaindonesianews.com  --- Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla. memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI yang turut disaksikan oleh jajaran
img
Kamis, 18 April 2024
Jakarta - Ketua Umum (Ketum) Ikatan Kesejahteraan Keluarga TNI (IKKT) Pragati Wira Anggini (PWA) Ny. Evi Agus Subiyanto memimpin acara penyerahan tugas dan tanggung jawab Jabatan Ketua IKKT PWA Cabang

MEDIA INDONESIA NEWS